Ponsel merupakan perangkat yang dipakai untuk menunjang pekerjaan atau komunikasi sehari-hari. Ponsel boleh jadi selalu digunakan sepanjang hari, bahkan ketika kamu sudah bersiap untuk tidur. Tahukah kamu? Paparan sinar biru dari handphone bisa berbahaya untuk mata kita loh! Bahkan bisa memicu kebutaan. Blue light atau sinar biru memiliki panjang gelombang pendek yang mampu membawa lebih banyak energi dibanding cahaya merah, kuning ataupun hijau. Hal ini menyebabkan paparan blue light lebih berbahaya yang bisa membawa dampak buruk pada mata.

Dari penelitian yang ada, kita jadi tahu bahwa membiarkan mata terkena paparan sinar biru secara terus-menerus akan memicu kerusakan pada fotoreseptor mata kita. Fotoreseptor adalah sebuah sel yang membantu kita untuk memproses atau peka terhadap cahaya, warna dan lainnya. Keruskan pada fotoreseptor memicu macular degeneration yaitu keadaan yang akan memicu hilangnya kemampuan untuk melihat.

Bahaya bermain hp

1. Merusak retina mata

Cahaya biru yang terpancar dari layar gadget seperti HP dan komputer mungkin terlihat tidak berbahaya. Tapi, menurut penelitian, cahaya tersebut bisa mengancam kesehatan mata kamu. Dikutip dari PC Mag, Professor Ajith Karunarathne, seorang peneliti dari Universitas Toledo mengatakan kalau cahaya biru dari layar bisa merusak retina mata jika dilakukan dalam jangka waktu lama. Hal ini disebabkan karena cahaya biru memiliki gelombang pendek tapi mengandung energi yang banyak, sehingga bisa mematikan sel-sel penglihatan mata kamu.

2. Meningkatkan risiko depresi

Memakai ponsel dalam kondisi ruangan gelap memungkinkan risiko lebih tinggi terkait depresi. Hal ini terjadi karena hormon melatonin yang terganggu akan mengacaukan jam tidur. Ini bisa mempengaruhi bagian otak yang berfungsi mengatur emosi serta tingkat kecemasan.

3. Mengganggu waktu tidur

Dikutip dari Cleveland Clinic, seorang pakar kesehatan tidur, Michelle Drerup, PsyD, DBSM mengatakan, ketika tubuh bersiap untuk tidur, hormon kantuk yaitu melatonin akan dilepaskan dan terjadi penurunan suhu tubuh. Tapi kalau kamu mengecek HP, otak akan terdistraksi karena stimulus cahaya dari HP menyebabkan tubuh menjadi siaga dan menyebabkan kamu jadi sulit tidur.

4. Meningkatkan risiko kanker

Melihat layar ponsel dalam gelap juga berpotensi menimbulkan risiko kanker. Berdasarkan penelitian European Journal of Cancer Prevention, paparan sinar biru akan meningkatkan risiko kanker payudara hingga 17 persen. Hal tersebut disebabkan cahaya biru yang menekan produksi melatonin, hormon yang berfungsi ‘menidurkan’ sel-sel kanker serta meningkatkan produksi hormon estrogen yang memicu kanker payudara.

Cara mengurangi dampak sinar biru

1. Pakai kacamata dengan lensa anti blue light

Cara ini terbilang ampuh untuk kita yang cukup sering berada di depan komputer atau laptop. Kita bisa ganti lensa kacamata dengan lensa khusus anti sinar biru untuk menangkal radiasi sinar biru yang berlebih.

2. Menggunakan lampu meja

Menurut Harvard Health Letter, kita juga bisa mengurangi paparan sinar biru dengan menggunakan lampu meja yang redup. Selain menciptakan suasana yang lebih cozy dan nyaman, lampu meja yang redup bisa membantu kita tidur lebih nyenyak.

3. Atur pencahayaan layar handphone

Cara terakhir yang bisa kita coba adalah dengan mengatur warna dan pencahayaan pada layar gadget untuk kurangi dampak dari paparan sinar biru. Sekarang sudah banyak gadget yang dilengkapi dengan pengaturan filter cahaya biru loh. Jadi selalu pastikan untuk mengaplikasikan pencahayaan yang tidak begitu terang dan cerah. Jadi, kita bisa menjaga kualitas fotoreseptor pada mata kita dengan baik.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *